Sebanyak 32 lampu penerangan jalan umum (PJU) di dua ruas jalan utama di Karanganyar rusak dan perlu diganti menjelang Lebaran 2015.
PJU bermasalah tersebut terdapat di ruas jalan Karangpandan-Tawangmangu dan Tawangmangu-Magetan. Menurut Plt Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Karanganyar, Waluyo Dwi Basuki, sebanyak 12 lampu di jalan Karangpandan-Tawangmangu kondisinya mati.
“Tapi itu milik pemerintah provinsi. Kami sudah mengomunikasikannya agar lampu-lampu itu kembali bisa dimanfaatkan pada lebaran nanti,” kata dia saat ditemui wartawan di Kantor DKP, Jumat (26/6/2015).
PJU bertenaga surya milik pemerintah provinsi tersebut mestinya menerangi ruas jalan Karangpandan-Tawangmangu sekitar tiga kilometer. Keberadaan PJU sangat dibutuhkan, terlebih kondisi jalan yang cukup gelap saat malam hari.
Sedangkan 20 lampu lainnya berada di ruas jalan Tawangmangu-Magetan. “Lokasinya mulai dari Terminal Tawangmangu ke atas [ke arah Magetan]. Tapi sudah kami rancang untuk kami benahi sebelum Lebaran ini,” kata dia.
Sementar itu Kabid Pertamanan dan Penerangan Jalan DPU, Dwi Cahyono, mengatakan tak berfungsinya PJU di ruas jalan Tawangmangu-Magetan disebabkan usia lampu yang sudah tua.
“Setiap lampu itu kan ada masa pakainya. Kebetulan ada 20 lampu yang tidak berfungsi karena lampunya memang sudah mati dan ada pula beberapa foto sel yang rusak,” kata dia saat ditemui wartawan di kantornya.